Senin, 31 Desember 2012

Macam - Macam Rasengan


Siapa sih yang gak kenal Naruto? Walaupun bukan penggemar Anime, pasti pernah dengar dong nama ninja paling bodoh se Konoha ini, hehehe. Bagi yang mengikuti cerita Naruto, tentu tau dong jurus andalan Naruto buat mengalahkan musuh musuhnya? (selain Kagebunshin No Jutsu). Apalagi kalau bukan Rasengan. Hampir semua musuh yang dilawan oleh Naruto kalah dengan Rasengan. Bisa dibilang, Rasengan adalah signature move nya Naruto lah (sampai sampai rasanya Rasengan jadinya kayak jurus pasaran aja, hehehe).

Jurus ini diciptakan oleh Hokage ke empat yang katanya merupakan Hokage terhebat. Kemudian, Jiraiya yang merupakan guru Hokage ke empat mengajarkan Jurus Rasengan ke Naruto, yang merupakan anak Hokage ke emapat. Awalnya, Jurus Rasengan berwarna Biru, yang merupakan warna dari Chakra Ninja, namun dalam perkembangannya, Naruto berhasil membuatnya jadi warna warni ^^. Mau tahu Jurus Rasengan lebih lanjut?

  • Rasengan
Merupakan Rasengan versi awal yang diciptakan oleh Hokage ke empat. Orang lain yang menguasainya adalah Jiraiya, Naruto dan Kakashi. Jurus yang awalnya cukup hebat, namun setelah berhadapan dengan lawan yang semakin tangguh (apalagi Akatsuki), kekuatannya jadi tidak terlalu hebat.Naruto perlu meningkatkan kekuatan Jurus Rasengan nya. Dipakai pertama kali (sempurna) saat melawan Kabuto.



  • Futon Rasengan
Jurus ini mirip dengan Rasengan versi awal, bedanya, Pada jurus ini ditambahkan elemen angin didalamnya. Untuk memasukkan elemen angin, Naruto melakukan latihan khusus bersama Kakashi dan Yamato. Kerusakan yang dihasilkan pun semakin tinggi. Pertama kali digunakan untuk menolong Team Asuma saat melawan Kakuzu. Sampai saat ini, hanya Naruto yang bisa memasukkan elemen alam pada Jurus Rasengan. Jiraiya, Kakashi maupun Hokage Ke empat pun belum bisa.


  • Oodama Rasengan / Rasengan Bola Raksasa
Level kedua dari Rasengan Versi awal. Bila sekilas dilihat, jurus ini tidak memiliki banyak perbedaan, hanya ukurannya yang lebih besar. Namun, kerusakan yang dihasilkan cukup besar bila dibandingkan dengan Rasengan versi awal. Membutuhkan jumlah Chakra yang besar untuk membuatnya. Pertama kali dipakai saat melawan Itachi palsu pada saat pengejaran Gaara.



  • Rasen Rengan / Double Rasengan


Level ketiga dari Rasengan Versi awal. Bila sekilas dilihat, jurus ini tidak memiliki banyak perbedaan, hanya ukurannya yang lebih besar. Namun, kerusakan yang dihasilkan cukup besar bila dibandingkan dengan Rasengan versi awal dan Membutuhkan jumlah Chakra yang besar untuk membuatnya. Pertama kali dipakai saat melawan Itachi palsu pada saat pengejaran Gaara.

  • Fuuton Rasen Shuriken

Jurus ini merupakan jurus serangan terkuat yang dimiliki Naruto. Mirip dengan Futon Rasengan karena merupakan jurus elemen angin, Namun ukuran dan daya rusaknya jauh lebih besar. Digunakan pertama kali untuk menghabisi Kakuzu. Dengan Rasengan ini, Naruto berhasil menghancurkan dua dari lima jantung yang dimiliki Kakuzu. Luar biasa!!!







Rasengan Lainnya...

  • Ultimate Rasengan / Cho Odama Rasengan
Kalau Jurus Rasengan yang ini, baru Jiraiya saja yang bisa menggunakannya. Namanya juga Ultimate Rasengan, ukuran dan daya rusak nya juga luar biasa besar, walau sebenarnya hanya Rasengan biasa yang diperbesar ukurannya. Untuk mengeluarkannya, dibutuhkan jumlah chakra yang sangat besar. Jiraiya menggunakan jurus ini untuk melawan Pain pada saat menyusup ke markas Akatsuki. Sayang, Jiraiya kalah dan mati dalam pertarungan ini.

Nah..itu dia jurus Rasengan yang pernah digunakan Naruto untuk mengalahkan musuh musuhnya.

  • Rasengan & Red Kyuubi Rasengan
naruto rasengan
images red kyubi rasengan
Rasengan dan Red Kyuubi Rasengan hanya muncul di Naruto The Movie ke dua dan tidak ada dalam manga nya. Sebenarnya, tidak ada perbadaan yang jauh dengan Rasengan Versi Awal, hanya warnya saja yang berbeda. Gelel Rasengan berwarna Hijau, sedangkan Red Kyubi Rasengan berwarna Merah. Rasengan tercipta menggunakan Chakra milik Temudjin yang berwarna hijau, Sedangkan Red Kyubi Rasengan tercipta dari Chakra Kyubi yang ada dalam diri Naruto Yang berwarna merah. Dengan ke dua Rasengan ditangannya, Naruto berhasil mengalahkan musuh terkuat di cerita ini.

  • Moon Rasengan
naruto moon rasengan
Rasengan ini juga hanya ada di Naruto The Movie, tepatnya muncul di Naruto The Movie ke tiga. Terciptanya Jurus Moon Rasengan sebenarnya agak aneh juga. Awalnya, Naruto hanya mengeluarkan Rasengan yang biasa, namun secara tiba tiba, Rasengan nya berubah warna dan menjadi semakin besar. Selidik punya selidik, ternyata tanpa sengaja Naruto mengarahkan Rasengan nya ke bulan purnama, kebetulan negara tempat Naruto bertugas adalah negara bulan sehingga kekuatan bulan masuk ke Rasengannya. Dengan Moon Rasengan ini, Naruto berhasil mengalahkan sang Bos terakhir.

  • Holy Rasengan
naruto holy rasenganholy rasengan
Lagi dan lagi, Rasengan yang hanya muncul di Naruto The Movie kembali tercipta. Holy Rasengan muncul pada Naruto Shippuuden The Movie Pertama. Jurus Holy Rasengan ini tercipta melalui gabungan kekuatan antara Chakra Naruto dengan Kekuatan suci Shion yang seorang Miko sehingga, Ukurannya pun menjadi sangat besar. Digunakan untuk mengalahkan Iblis yang muncul kembali setelah ratusan tahun tertidur. Kerusakan yang dihasilkan sangat besar.

Tujuan Akatsuki ialah penguasaan dunia dengan kekuatan mutlak. Mula-mula mereka akan mengumpulkan ke-9 bijuu. 

Lalu dengan kekuatan besar, mereka akan membangun desa mereka sendiri dan mengobarkan perang ke seluruh negara. Mereka akan membangun sebuah desa yang sanggup menerima tugas apapun; termasuk pembunuhan, penyerangan, penculikan, perang, dan tugas kotor lainnya.
Untuk membangun desa tersebut, mereka membutuhkan uang dalam jumlah besar. Ketua aktsuki yan resmi ialah pain (nagato) mantan murid jiraiya, sementara ketua akatsuki yang dibalik layar ialah tobi (maadara uchiha).
Anggota Akatsuki bekerja secara berkelompok masing-masing dua orang yang saling melengkapi kelemahan dan kelebihan masing-masing. Mereka bekerja amat kompak dan kombinasi kekuatan mereka menghasilkan kekuatan yang sangat mematikan. Tetapi dalam tingkat perorangan, para anggota terkadang saling tidak menyukai satu dan lainnya. Akatsuki juga tidak terlalu mengambil pusing dalam hal kematian salah satu anggotanya, yang mereka utamakan adalah keberhasilan dalam misi. Tidak semua anggota Akatsuki bekerja secara berkelompok dua orang, Misalnya Zetsu yang bekerja sendirian.
Dalam aksinya, Akatsuki menggunakan sebuah jutsu/segel untuk memindahkan bijuu ke dalam tubuh salah satu anggotanya. Dengan segel itu, Akatsuki dapat memanggil sebuah patung untuk menghisap bijuu dari tubuh Jinchuuriki. Patung tersebut berbentuk manusia yang menengadahkan tangannya dan terikat. Mata patung itu ditutup sebuah kain dan mulutnya disumpal. Patung ini sepertinya melambangkan ketidakbebasan. Ketika melakukan pemindahan, anggota yang akan diisi Bijuu harus ada di tengah. Para anggota yang lain akan berdiri di masing-masing jari patung itu. Nama jurus segelnya adalah Fuuinjutsu Gernyu Kyuu Fuujin.
Setiap anggota Akatsuki memakai cincin sebagai identitas mereka. Masing-masing cincin melambangkan keanggotaan dan ditulis dengan kanji yang berbeda. Orochimaru yang sepuluh tahun lalu keluar dari akatsuki masih menyimpan cincin miliknya, tapi sudah mati dibunuh Uchiha Sasuke karena orochimaru terlalu lemah.
Berikut adalah daftar cincin-cincin tersebut:
* 零 - れい, Rei - Nol/Tidak ada: Dipakai oleh Pein.
* 青龍 - せいりゅう, Seiryū - Naga Biru/Hijau -Dewa Timur dan Musim Semi: Dipakai oleh Deidara.
* 白虎 - びゃっこ, Byakko - Harimau Putih - Dewa Barat dan Musim Gugur: Dipakai oleh Konan.
* 朱雀 - すざく, Suzaku - Merah darah - Dewa Selatan dan Musim Panas: Dipakai oleh Itachi Uchiha.
* 玄武 - げんぶ, Genbu -Kura-Kura - Dewa Utara dan Musim Dingin: Dipakai oleh Zetsu.
* 空陳 - くうちん, sora - langit: Dulunya dipakai oleh Orochimaru dan masih disimpan olehnya.
* 南斗 - なんじゅ, Nanju - Bintang Selatan: Dipakai oleh Kisame Hoshigaki.
* 北斗 - ほくと, Hokuto -Bintang Utara: Dipakai oleh Kakuzu.
* 三台 - さんたい, Santai - Tiga Tingkatan: Dipakai oleh Hidan.
* 玉女 - ぎょくにょ, Gyokunyo - Virgo: Sekarang dipakai oleh Tobi, dulu dipakai oleh Sasori.
Para anggota Akatsuki menggunakan kostum seragam, yaitu Overcoat dengan corak awan berwarna merah serta bagian leher yang memanjang dengan bagian dalam berwarna merah. Mereka juga ada yang memakai caping jerami dengan kain menjulur di pinggirnya. Mereka juga bersikap hati-hati dan tidak menonjolkan diri.
Pelindung kepala yang dipakai anggota Akatsuki sedikit berbeda, dimana ada bekas goresan melintang di simbol desa mereka. Ini menunjukkan bahwa mereka tidak lagi terikat dan terbebas dari desa asal mereka. Lebih tepatnya mereka adalah buronan. Tobi, salah seorang anggota Akatsuki yang berasal dari konohagakure, Sedangkan Hidan asal desanya dari yugakure. tidak sama dengan pein.

Sejarah uchiha

Madara...sekaligus sejarah uciha...
Sejarah uchiha memang berasal dari hyuga. 
Dulu ada gadis hyuga yg jatuh cinta pada seseorang yg bukan berasal dari konoha.Ia menikahi pria ini walaupun klan hyuga protes.Tapi pria ini sebenernya bukan manusia.Pria ini bernama sojobo,dan dia adalah king of tengu.


Sojobo adalah konoha tengu.Sebagai raja tengu,ia memiliki berbagai kekuatan ajaib.Dengan kipasnya ia dapat membuat badai(tengu no uchiwa/kipas tengu).Ia bisa teleport dan telepati.Sojobo juga bisa berubah menjadi makhluk lain.Ia berubah jadi manusia agar dapat berinteraksi di konoha.
Lalu setelah gadis hyuga itu menikah dengan sojobo,2 tahun kemudian gadis hyuga itu melahirkan seorang anak laki2.Sojobo menamainya Uchiha,Uchiha Madara,berasal dari Uchiwa yg berarti kipas.Seperti yg kita tahu sekarang,kipas menjadi simbol klan Uchiha
Semuanya menjadi baik.Uchiha madara tumbuh menjadi shinobi yg kuat.Dia tidak hanya mewarisi kekkei genkai dari ibunya,tapi dengan darah tengu dalam dirinya,byakugan berevolusi menjadi bentuk yg lebih mengerikan-Sharingan.Madara juga mengembangkan sharingan menjadi Mangekyou Sharingan.Ia dapat melakukan 3 jurus sharingan,Tsukuyomi,Amaterasu dan Susanoo.Karena keberanianya dan kekuatanya,madara menjadi pahlawan pada saat ia remaja.Ia menjadi teman baik Shodaime(hokage pertama) dan mengambil tanggung jawab untuk melindungi desa bersama.Madara mendirikan pasukan polisi konoha dan bersumpah melindungi desa dengan nyawanya sendiri.
Saat Madara beranjak dewasa,ia mulai mengetahui semuanya.Sojobo akan mengambil tubuh madara saat madara dewasa.Madara shock dan marah.Ia tidak akan menyerahkan tubuhnya begitu saja,setidaknya dengan pertarungan.Tapi ia tahu bahwa tidak mudah melawan ayahnya yg seorang raja tengu.Akhirnya ia memutuskan untuk meminta bantuan kepada sang bijuu legendaris,Kyuubi
Kyuubi sangat tertarik dengan kemampuan Madara.Sebuah perjanjian rahasia dibuat antara kyuubi dan Madara.Kyuubi setuju untuk meminjamkan cakra dan kekuatanya kepada Madara.Lalu Madara menguasai jurus2 elemen api(katon no jutsu) dan dapat mengeluarkan api yg membakar 7hari 7 malam dengan Amaterasu.Tapi dengan kekuatan baru dan suplai cakra yg hampir tak terbatas dari kyuubi,Madara masih belum bisa mengalahkan ayahnya.Ia tidak dapat mengalahkan ayahnya tetai akhirnya ia hanya dapat menyegel ayahnya.Tetapi segel ini adalah segel spesial.Untuk mematahkan segelnya,membutuhkan cakra kyuubi dan 3 pengguna Mangekyou Sharingan.Madara berpikir tidak akan ada yg bisa mematahkan segel ini dan ayahnya akan tersegel untuk selamanya.Tapi ini akan membawa klan uchiha kepada sutau peristiwa berdarah.......(itachi)

Kebenaran Tentang Uchiha Itachi


Dimulai dari awal dibentuknya Konoha:

80 Tahun yang lalu, peperangan terjadi antar klan untuk memperebutkan kekuasaan yang disewa bagi suatu negara. Dari semua klan, hanya klan Senju (klan hokage pertama) dan klan Uchiha yang paling ditakuti. Dalam klan Uchiha, hanya Uchiha Madara yang paling kuat cakranya. Uchiha Madara bertarung sekuat tenaga dengan Hashirama (Hokage Pertama) untuk melindungi klan Uchiha. Lalu, adik Uchiha Madara mendukung sepenuhnya untuk melindungi klan Uchiha dengan cara memberikan mata Sharingannya kepada Uchiha Madara. Kemudian, klan Senju menawarkan perdamaian kepada klan Uchiha. Mereka lelah akan peperangan yang tiada hentinya dan klan Uchihapun setuju. Akan tetapi, hanya Uchiha Madara yang menentang penawaran perdamaian itu. Dia berpikir bahwa “kemana rasa benci yang tertanam dalam hati klan Uchiha dan apa gunanya adikku memberikan matanya kepadaku”.
Sebenarnya klan Senju berniat untuk menghabisi klan Uchiha secara pelan-pelan. Sebagian banyak dari klan Uchiha setuju tentang penawaran perdamaian itu. Madara sebagai pemimpin klan Uchiha tidak ada pilihan lain untuk mengikuti kemauan klannya. Akhirnya, kedua klan membentuk sistem satu desa dalam satu Negara yaitu Negara Konoha di Negara Api. Tidak lama kemudian, Negara lain meniru sistem satu desa dalam satu Negara. Dengan demikian, peperangan mulai mereda dan ini adalah untuk pertama kalinya keadaan damai.



Perebutan posisi Hokage dalam Negara Konoha:


Setelah keadaan damai, terjadilah perebutan posisi Hokage di Konoha. Seperti yang kita ketahui, hanya Hashiramalah yang pantas menduduki jabatan itu dan semua orang di Negara Api memilihnya sebagai Hokage. Dari keadaan itu, jelaslah bahwa klan Uchiha kehilangan supremasinya dan Uchiha Madara yang juga sebagai pemimpin Uchiha tidak menerima keadaan itu.Dia mencoba untuk melawan Hashirama. Akan tetapi, sebagian klan Uchiha tidak ada yang mau mengikuti jejak Madara untuk melawan Hashirama. Mereka berpikir bahwa tindakan Madara akan menimbulkan peperangan dan berkata tindakannya didasarkan untuk mendapat kekuatan serta orang macam apa yang tega mau mengambil mata adiknya untuk mendapatkan kekuatan. Lalu, Madarapun meninggalkan desa Konoha dan bertekad untuk balas dendam. Kemudian diapun melawan Konoha dan bertarung dengan Hashirama di tempat yang disebut Lembah Akhir (Tempat dimana Naruto dan Sasuke bertarung saat mengambil Sasuke dari tangan Orochimaru). Madarapun kalah dan akhirnya Hashirama berpikir Madara telah mati.


Pembentukan pasukan militer Konoha:


Untuk memastikan tidak ada lagi pengkhianat seperti Uchiha Madara, Hokage kedua (Adik Hashirama/Adik Hokage Pertama) memberikan posisi yang istimewa kepada klan Uchiha yaitu membentuk pasukan keamanan militer konoha. Tetapi tujuannya hanya untuk menjauhkan klan Uchiha dari pemerintahan desa serta untuk mengawasi semua klan. Sebagian klan Uchiha menyadari akan hal itu dan mengikuti jejak Uchiha Madara. Tapi itu sudah terlambat, waktupun berlalu. Klan Senju mengklaim supremasinya dan klan Uchiha tidak lain seperti anjing dari klan Senju.


Penyerangan Kyubi ke Konoha:


16 Tahun yang lalu, roh iblis rubah siluman ekor sembilan yanitu Kyubi menyerang desa Konoha. Tetua desa Danzou dan kedua penasihat Konoha menuduh klan Uchiha yang melakukan ini untuk memberontak karena hanya Uchihalah yang dapat mengontrol/mengatur kekuatan Kyubi. Akan tetapi, itu hanya bencana alam bukan karena Uchiha. Setelah penyerangan Kyubi yang dihentikan oleh Hokage 4 yang disegel dalam tubuh Naruto, Uchiha dijaga ketetat dan dipaksa untuk tinggal dipinggiran desa (intinya klan Uchiha dikucilkan dari desa). Uchihapun sakit hati dan merencanakan kudeta untuk mengambil alih Konoha. Oleh karena itu, Konoha bermaksud untuk menyusupi mata-mata diklan Uchiha yaitu Uchiha Itachi.














Awal mula kegilaan Itachi:



Itachi terjebak diantara tengah peperangan antara desa Konoha dengan klan Uchiha. Meskipun Sasuke merupakan bagian dari Uchiha, dia dibiarkan untuk tidak tahu masalah itu karena Sasuke masih terlalu kecil dan muda. Uchiha Fugaku (Ayah Sasuke) merupakan dalang dibalik kudeta itu. Itachi masuk bergabung sebagai ketua ANBU atas perintah ayah Sasuke. Tetapi yang terjadi malah sebaliknya, Itachi memberikan info Uchiha ke Desa Konoha. Kenapa Itachi sampai melakukan hal seperti itu dan mengkhianati Uchiha?. Itu karena semasa kecilnya, selama perang ninja ketiga Itachi melihat banyak korban yang mati saat usianya 4 tahun. Oleh karena itu, Itachi menjadi seseorang yang cinta damai dan membenci perselisihan. Dia lebih mengutamakan stabilitas desa dan berusaha menjadikan damai. Dari keadaan itu, tetua desa, Danzou memanfaatkan Itachi yang cinta damai untuk diberi misi rahasia yaitu membantai klan Uchiha. Apabila klan Uchiha memulai perang dengan Konoha dan Negara Api, itu akan mengguncangkan pondasi Konoha dan Negara Api serta Negara lain akan mengambil alih kesempatan itu untuk menyerang. Tidak diragukan lagi, itu akan menimbulkan perang ninja keempat. Akan banyak orang yang mati termasuk orang yang tidak ada hubungannya dengan dunia ninja. Jadi, Itachi membuat keputusan untuk menutup sejarah klannya dengan tangannya sendiri. Seiring berjalannya waktu, Uchiha Madara juga mencari kesempatan untuk menciptakan perang karena dia membenci klan Senju dan Uchiha.


Akan tetapi, Itachi mengetahuinya dan menyadarinya. Hanya Itachi orang yang satu-satunya mengetahui bahwa Uchiha Madara masih hidup. Oleh karena itu, Itachi mendekati Madara dengan menawarkan untuk bekerja sama membantai klan Uchiha dalam waktu semalam dan Madarapun mneyetujuinya serta tidak boleh membahayakan penduduk desa Konoha. Pada saat yang bersamaan, Hokage ketiga mempunyai rencana untuk berdamai dengan klan Uchiha. Tapi waktunya sangat mendesak, Hokage ketiga gagal. Itachi sudah membantai seluruh klan Uchiha kecuali Sasuke. Itachi ingin Sasuke untuk membunuh Itachi sendiri dengan tangannya sendiri. Oleh karena itu, Itachi menanamkan rasa kebencian kepada Sasuke agar Sasuke tumbuh menjadi kuat sampai dia mempunyai mata Mangekyou Sharingan dan membunuh Itachi. Itachi sudah memohon kepada Hokage ketiga untuk melindungi Sasuke dari tetua desa Danzou dan penasihat agar tidak membocorkan kebenaran tentang Uchiha Itachi dan Hokage ketigapun berjanji kepada Itachi. Saat Hokage ketiga mati, Itachi pulang ke Konoha. Itu dilakukannya hanya untuk mengingatkan tetua desa dan penasihat Konoha bahwa Itachi masih hidup.


Itulah kebenaran tentang Uchiha Itachi yaitu dia sebenarnya seseorang yang cinta damai dan juga kecintaanya kepada adik kesayangannya sampai-sampai tidak membunuh Sasuke serta memberikan kekuatan mata Mangekyou Sharingannya (Amaterasu=Api hitam yang tidak akan padam dalam waktu 7 hari 7 malam) kepada Sasuke. Itu dilakukannya karena Itachi ingin menjauhkan Sasuke dari Uchiha Madara. Uchiha Madara berniat untuk menghancurkan Konoha dan Itachi takut bahwa Madara akan mengajak Sasuke untuk bergabung dengannya untuk menghancurkan Konoha.



Itachi memang tega membunuh keluarganya sendiri karena dia telah mempunyai rasa trauma yg mendalam akan perang dunia shinobi, dia sebenarnya sangat sedih untuk membunuh keluarga dan klannya itu terbukti dari air mata yg keluar setelah melakukan pembantaian malam itu..

Itachi memang mempunyai raut wajah yg cool (itulah yg membuat dia selalu keren), tapi hokage sama telah salah kalau itachi selalu meremehkan kekuatan musuhnya. Itachi terbukti tidak meremehkan jiraya saat itachi sedang berhadapan dengan jiraya, kalau memang itachi meremehkan musuh kenapa itachi harus melarikan diri bersama kisame saat itu ?? Bukankah dengan kekuatan gabungan antara itachi dan kisame saat itu sudah cukup mengimbangi kekuatan jiraya ?? Tapi itachi tidak melawan jiraya karena itachi tidak pernah mau menganggap remeh lawanya.

Itachi bergabung dengan akatsuki karena dia cinta terhadap konoha dan dia tahu dalang dari organisasi akatsuki itu adalah madara yg mempunyai dendam dengan konoha, itachi terpaksa masuk akatsuki agar dia dapat memastikan kalau madara dan akatsuki tidak akan pernah menyentuh konoha. Itu terbukti saat itachi berada di akatsuki. Organisasi akatsuki tidak pernah menginvasi konoha, tapi setelah kematian itachi. Madara langsung memerintahkan pain untuk menginvasi konoha dengan alasan menangkap jinchuuriki kyuubi Naruto..

JANGAN LUPA KOMENTARNYA YA !!!!!!!!!!!!!!!!

JANGAN LUPA KOMENTARNYA YA !!!!!!!!!!!!!!!!

NARUTO IT'S THE BEST FOREVER